Saturday 11 March 2017

Cara membuat hurup loncat pada Macromedia Flash Professional 8

Cara membuat hurup loncat pada Macromedia Flash Professional 8

                  Kali ini saya akan membuat tutorial bagai mana membuat huruf loncat dengan Macromedia Flash Professional 8, seperti yang kita tahu bahwa Macromedia Flash Professional 8 ini adalah sebuah aplikasi untuk membuat animasi web interkatif, film animasi kartun, presentasi bisnis (company/organization profile) dan game yang menarik.
                    Lalu apa hubungannya text berjalan atau hurup loncat dengan aplikasi ini, untuk text berjalan ataupun hurup loncat biasanya di gunakan pada saat pembuatan untuk presentasi ataupun animasi cartoon.
                    Nah mari kita coba buat bagaimana membuat hurup loncat ...!!!
baca macam - macam tool dan menu yang ada pada Macromedia Flash klik disini

  • Buka aplikasi Flash lalu pilih Flash Document.
  • ketik text apa saja yang akan kita buat agar hurupnya dapat bergerak keatas atau ke bawah. Contoh seperti gambar di bawah !
  • Kita buat text "hallo... selamat datang".
  • Lalu kita blok semua text tadi lalu klik menu modify dan pilih Break Apart atau kita bisa langsung dengan menekan Ctrl+B. Break Apart ini berfungsi untuk memisahkan setiap kata pada kalimat "hallo... selamat datang".


  • Selanjutnya klik pada menu modify lalu pilih Timeline dan pilih Distribute to layer, ini berfungsi untuk membagi setiap kata pada satu layer saja. 
  • Jika sudah kita selanjutnya harus menarik setiap layer tersebut dengan posisi yang berbeda, tapi tersusun seperti tangga, seperti gambar di bawah.
  • Untuk waktu pada setiap prame terserah tapi posisi akhirnya harus tersusun agar tidak terjadi tumpang tindih kata.
  • Jika sudah kita tinggal melihat dengan menekan Ctrl+Enter. selesai
                             Selamat mencoba.................... Membuat jam analog klik disini

0 comments:

Post a Comment